Skip to content Skip to left sidebar Skip to right sidebar Skip to footer

Berita Terkini

Selamat Menjalankan Ibadah Puasa

Dengan datangnya bulan yang penuh berkah ini, kami, dari organisasi Penghayat Aliran Kebatinan Perjalanan, mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadhan kepada saudara-saudara umat Islam. Ramadhan adalah bulan yang penuh makna, sebuah waktu untuk memperdalam hubungan dengan Tuhan, memperbaiki diri, dan meningkatkan kesadaran batin.

Kami menyadari, meskipun kita berjalan dalam jalan yang berbeda, esensi dari ibadah dan pencarian spiritual adalah sama, yakni menuju kedamaian, kebersihan hati, dan pemahaman yang lebih dalam tentang kehidupan. Semoga puasa yang dilaksanakan membawa kedamaian, ketenangan, dan kebahagiaan dalam setiap langkah yang ditempuh.

Selamat berpuasa, semoga Allah SWT memberikan kemudahan, keberkahan, dan kekuatan dalam menjalani ibadah di bulan yang suci ini. Mari kita bersama-sama menjaga kedamaian, saling menghormati, dan memperkuat tali persaudaraan di antara kita.

Selamat Tahun Baru Imlek 2025

Keluarga besar Aliran Kebatinan “PERJALANAN” mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek kepada seluruh saudara kami yang merayakan. Semoga tahun baru ini membawa kebahagiaan, kesehatan, dan kesuksesan bagi kita semua. Dengan semangat persatuan dan keberuntungan, mari kita hadapi tahun yang baru dengan penuh harapan dan peluang.

Gong Xi Fa Cai!

Semoga kita senantiasa diberikan berkah, kedamaian, dan kemakmuran.

Salam Hangat,
Rahayu

“Selamat memperingati Isra Mi’raj 1446 Hijriyah” , kepada saudaraku umat muslim dimanapun berada 🙏

Semoga perjalanan spiritual ini membawa keberkahan, kedamaian, kemudahan, dan petunjuk bagi umat muslim di seluruh negeri tercinta Republik Indonesia.

Rahayu🙏

MUBES KE XVI Aliran Kebatinan “PERJALANAN”

Pada tanggal 17-18 September 2023, Organisasi Aliran Kebatinan “Perjalanan” telah melaksanakan Musyawarah Besar (Mubes) ke XVI di “Pasewakan Kerta Tataning Hirup Linuwih” Kp Karangpawitan, Ciparay, Bandung. Jawa Barat . Acara ini dihadiri oleh para anggota dari berbagai daerah, yang berkumpul untuk berbagi pengalaman, pengetahuan, dan memperkuat tali persaudaraan.

Mubes ini dibuka dengan sambutan hangat dari Ketua Umum, Dr. Andri Hernandi, MSP. yang menyampaikan pentingnya melaksanakan usaha-usaha regenerasi dan kaderisasi kepengurusan Aliran Kebatinan “Perjalanan” secara berkesinambungan sesuai kebutuhan dan tuntunan jaman dalam rangka menjaga kelestarian organisasi sebagai bagian yang tak terpisahkan dari kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara dalam wadah NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.Serta seluruh warga Aliran Kebatinan “Perjalanan” diajak untuk merenungkan perjalanan organisasi yang telah berlangsung selama ini, serta tantangan yang dihadapi di masa depan.

Selama acara, berbagai sesi diskusi dan seminar diadakan, membahas tema-tema terkait spiritualitas, tradisi, kesejahteraan dan pengembangan diri.

Di akhir Mubes, diadakan pemilihan kepengurusan untuk periode 2023-2028 dengan hasil musyawarah dari masing masing ketua provinsi menghasilkan Ketua Umum, Ade Witarsa, S.Pd. dan Ketua 1, Misan Jaya, ST.

Semoga dapat membawa organisasi ini menuju arah yang lebih baik. Dengan semangat baru, warga Aliran Kebatinan “Perjalanan” bertekad untuk terus melestarikan ajaran dan terus mewujudkan kerukunan hidup dalam masyarakat berbangsa dan bernegara.

Acara ditutup dengan doa bersama, sebagai wujud syukur atas segala pencapaian dan harapan untuk masa depan yang lebih cerah bagi organisasi Aliran Kebatinan “Perjalanan”